Pasca erupsi gunung Semeru pada hari Senin 20 Desember 2021, warga terdampak kususnya wilayah Kabupaten Lumajang Jawa Timur mengalami banyak kerugian, dan pemerintah menghimbau kepada masyarakat untuk pindah ke tempat yang lebih aman.

Sebagai wujud rasa empati, STAB Nalanda bekerja sama dengan beberapa organisasi seperti PIKTI, Daun Mas, APALI, Naturopatis Indonesia, melakukan kegiatan bakti sosial berupa baksos pelayanan kesehatan dan juga pembagian pakaian layak pakai. kegiatan pelayanan kesehatan dilakukan secara konvensional dan tradisional. Kegiatan bakti sosial ini di hadiri oleh Kepala Sekolah SMPN PRONOJIWO dan juga Kepala Sekolah SDN 4 SUPITURANG PRONOJIWO. Kegiatan bakti sosial berlangsung selama dua hari yaitu dari tanggal 4 s/d 5 Januari 2022.
Pada hari pertama, kegiatan ini dilaksanakan di POSKO pengungsi SMPN 2 PRONOJIWO, kemudian pada hari kedua bakti sosial dilaksanakan di POSKO SDN 4 Supiturang Pronojiwo. Kegiatan baksos kali ini berjalan dengan lancar, para pasien dengan rapi mengambil antrean kemudian mengisi form data. Kemudian pasien di arahkan menuju bagian pengobatan. Setelah team medis melakukan tindakan pemeriksaan dan terapi, maka pasien akan mengambil obat- obatan yang telah di anjurkan oleh para dokter dan sinshe.
Ada lebih dari 200 masyarakat yang menerima bantuan pada kegiatan bakti sosial ini yang diberikan bagi masyarakat terdampak. Mereka sangat berbahagia dengan adanya kegiatan bakti sosial ini. Dan semoga dengan diadakanya kegiatan ini dapat membantu masyarakat terdampak erupsi semeru.